Sabtu, 10 Juli 2010

Juara yang kalah di pertandingan pertama

Prediksi Belanda vs Spanyol Bila menang ini berarti Spanyol untuk pertama kalinya akan menjadi juara dunia, mereka juga akan menjadi negara pertama dalam 36 tahun sejak Jerman Barat, dengan menjadi juara Eropa dan kemudian juara Piala Dunia.

Belanda vs Spanyol Mereka juga akan menjadi juara dunia pertama yang mengalami kekalahan di pertandingan pembukaan, yaitu melawan Spanyol, 16 Juni lalu.

Namun menyusul kekalahan memalukan tersebut, banyak perubahan sudah terjadi di kubu Spanyol.

Meskipun permainan di lapangan belum betul-betul memukau, namun mental bertanding sudah meningkat tajam.

"Kekalahan melawan Swiss betul-betul memukul kami semua," kata Iniesta.

"Itu adalah pertandingan pertama, dan sejak saat itu, kami tidak lagi boleh melakukan kesalahan. Semua pertandingan rasanya seperti final. Saya berharap itu akan membuktikan satu-satunya kekalahan kami selama ini." tambah Iniesta.

Kekalahan mengejutkan melawan Swiss itu mungkin bagi tim yang diasuh pelatih kurang pengalaman, akan menjadi bencana.

Tetapi Vicente del Bosque, yang sudah berpengalaman dengan antara lain menangani tim Real Madrid, berhasil membangkitkan semangat para pemain.

Tidak mengherankan banyak pemain sangat hormat kepada pelatih berusia 59 tahun tersebut.

"Dia adalah seorang pelatih yang memiliki hal yang sangat jelas dengan apa yang diinginkannya, apa yang harus kami perbuat di lapangan. Karena alasan itulah kami sangat bangga denganya." tambah Iniesta.

Dan seluruh Spanyol mungkin akan memberi rasa hormat sama bila Del Bosque bisa membawa Spanyol ke tangga juara.

"Ini adalah peristiwa bersejaah, kesempatan yang unik bagi kami semua." kata Iniesta.

"Bulu kuduk saya berdiri ketika saya memikirkan hal ini."

"Kami semua sudah memimpikan saat bersejarah tersebut. Tetapi kami harus menyelesaikan mimpi itu. Kami belum bisa merayakan apapun."

"Tantangan kami sekarang adalah memenangkan Piala Dunia."

"Kami harus berhati-hati, karena kami tahu ini adalah langkah terakhir, dan langkah terakhir itu adalah yang paling sulit dan paling indah."

Tidak ada komentar:

Posting Komentar